Dalam susana bencana jangan bikin hoax part 4

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika menyatakan bahwa isu akan terjadi gempabumi dengan skala besar adalah isu belaka

Masyarakat diharapkan tidak percaya akan isu tersebut. Sampai saat ini, belum ada teknologi yang mampu mendeteksi kapan, dimana serta kekuatan gempabumi akan terjadi.

tulisan di atas terpampang pada halaman depan situs http://www.bmg.go.id tidak lama setelah ada berita yang tidak jelas tersebar di masyarakat.

Saya hampir nggak habis pikir, BUTUH BERAPA KALI GEMPA supaya masyarakat kita ini jadi CERDAS memilah mana informasi yang benar dan yang salah. Sejak gempa besar yang menimbulkan tsunami di aceh sudah ramai dibahas tentang perkiraaan terjadi gempa, hampir semua media cetak dan elektronik menyajikan informasi tersebut, juga ketika gempa di jogjakarta dan gempa lainnya, tapi anehnya masyarakat baik dari pedesaan sampai perkotaan, tidak terdidik sampai dengan kaum intelek selalu lebih gampang percaya berita yg tidak jelas asal usulnya dan gak masuk akal itu. Silahkan baca lagi penjelasan agak detail oleh BMG pada artikel ini: Berita Ilmiah versus Berita Public, tentang prediksi gempa

saya sendiri malah mencatat paling tidak 3 kali telah memposting kasus hoax gempa ini, monggo di telusuri : part 1, part 2 dan part 3

update

Innalillahi.. lihat perbuatan orang-orang yang tidak bertanggung jawab bin tidak bermoral menghembuskan berita bohong (termasuk mereka yang ASAL forward tanpa melakukan cek dan ricek)

twit-metrotv-korban-isu-tsunami

11 responses to “Dalam susana bencana jangan bikin hoax part 4

  1. ya itulah masyarakat indonesia… seharusnya harus sadar dong.. apa mungkin penyebab dari takut akan mati pak? saking takutnya berita HOAX mereka terima dengan langsung tanpa di lihat kejelasannya..

    Suka

  2. Ping-balik: Dalam susana bencana jangan bikin hoax part 4 | Update Blog Terbaru·

  3. gara2 hoax bisa meninggal?? separno itu kah merekaa??? kalo separno itu berarti belum ada suatu persiapan donk untuk menghadapinyaa..
    btw salam kenal mas,,,
    nice blog

    Suka

Tinggalkan Balasan ke sandynata Batalkan balasan