Jadi Relawan

13 Februari 2014 Gunung Kelud meletus!

Ramai perbincangan di linimassa malam itu dipenuhi update status meletusnya Gunung yang berada di wilayah Kediri dan beririsan dengan wilayah Blitar dan Kabupaten Malang. Terpikir bahwa lokasi yang cukup dekat dengan Kota Malang saya perkirakan bahwa letusan bisa dilihat langsung dari Kota Malang, maka sontak tengah malam itu saya ajak orang se-rumah untuk naik ke atas rooftop rumah. Dan benar, walaupun tertutup awan, masih bisa terlihat petir yang dihasilkan dari erupsi Gunung Kelud yang kabarnya mencapai ketinggian 17 Km.

Esok harinya, Jumat 14 Februari 2014, berawal dari thread di milis bloggerngalam ini rekan-rekan blogger dan beberapa rekan komunitas lain urun rembug untuk menyusun rencana penggalangan dana dan pengiriman tim relawan untuk membantu korban letusan Gunung Kelud

thread relawan

thread penggalangan dana dan relawan

Dalam waktu yang cukup singkat, akhirnya malam hari itu bisa diberangkatkan 1 tim dari @malang_cyber yang selain mengantar bantuan yang sebagian sumbangan dan donasi dari bloggerngalam, juga ternyata ikut membantu melakukan evakuasi warga khususnya yg berada di daerah Ngantang, daerah yang cukup parah terkena dampak letusan Gunung Kelud karena masuk dalam radius 10 KM dari pusat erupsi.

Sabtu, 15 Februari 2014, juga dari hasil rembugan di milis serta group whatsapp, bloggerngalam bersama teman-teman dari @BMTberjamaah membentuk tim relawan yang akan menyalurkan bantuan ke posko yang berada di daerah Pujon dan sekitarnya. Terkumpul barang bantuan seperti: air mineral, bubur, alat kebersihan (sikat gigi, pasta gigi, sabun), handuk, obat mata, pembalut, popok bayi, susu, beras, gula, juga masker yang cukup penting untuk mengurangi dan mencegah timbulnya gangguan pernafasan.

Menggunakan dua kendaraan tim melaju ke BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kota Batu terlebih dahulu untuk berkoordinasi. Berikut kronologis yang Kami update via twitter

di BPBD selain berkoordinasi, dan karena bagasi mobil masih mencukupi, Kami diberi kepercayaan untuk menyalurkan makanan siap saji yang tersedia di pusat logistik BPBD Kota Batu

https://twitter.com/_sandynata/status/434610402408685568

Bantuan pertama Kami drop di pos pengungsian SDN Ngroto Pujon, yang ditempati kurang lebih 500 jiwa, yang sebagian besar anak kecil, ibu2 dan orang tua

Setelah dari SDN Ngroto, Kami coba untuk mengarah ke barat, yang akhirnya berkat bantuan warga sekitar, membawa Kami ke sebuah Desa terpencil yang belum terjangkau bantuan sama sekali. Desa Ndelik dan sekitarnya, menurut warga adalah desa paling tinggi di Pujon.

https://twitter.com/_sandynata/status/434593173965262848

https://twitter.com/_sandynata/status/434618018149060609

https://twitter.com/_sandynata/status/434619668804796416

https://twitter.com/_sandynata/status/434622346272337921

https://twitter.com/_sandynata/status/434593239316721666

dan berkat warga, Kami diarahkan untuk menuju ke pos pengungsian berikutnya yang juga menjadi pos terakhir yang Kami datangi, yaitu SMPN 1 Pujon

https://twitter.com/_sandynata/status/434622938096992257

https://twitter.com/_sandynata/status/434623420362289153

setelah semua bahan bantuan tersalurkan, sekitar jam 12-an Kami putuskan untuk kembali pulang,

Tim ke-2 ini akhirnya menyudahi tugasnya, dan kemudian dilanjutkan dengan memberangkatkan tim relawan ke-3 bersama rekan-rekan dari @PMIIBrawijaya, yang berangkat sekitar jam 3 sore, untuk memenuhi kebutuhan lain yang masih dirasa kurang.

Alhamdulillah, walaupun lelah tapi Kami merasa bersyukur perjalanan untuk menyalurkan bantuan ini berjalan dengan lancar, dan berharap apa yang sudah Kami lakukan ini dapat bermanfaat bagi korban bencana alam ini, semoga kita semua selalu diberi perlindungan dari Allah SWT, dan para pengungsi bisa segera kembali ke kediaman masing-masing.

Terimakasih kepada teman-teman Blogger Ngalam, BMT Berjamaah, Malang Cyber, PMII Brawijaya yang tanpa lelah dan penuh semangat merelakan waktu dan tenaga untuk membantu sesama, juga Kami ucapkan terimakasih kepada para donatur yang tidak bisa Kami sebut satu persatu.

6 responses to “Jadi Relawan

Tinggalkan komentar